“Capaian apapun kalian akan tetap diterima di Nian Tanah Sikka dengan penuh kehormatan,” kalau tidak sampai juara, minimal masuk semifinal,” ungkapnya berharap.
Baca Juga:
Kembalikan Kepercayaan Para Suporter Jadi Motivasi Perserond Kalahkan Persami di Babak 16 Besar
Ingin Samai Rekor Bupati Sikka
Sementara itu, Ketua Askab PSSI Sikka Cherry Newar dalam kesempatan yang sama mengungkapkan keinginan dan harapannya menyamai rekor Bupati Sikka ketika menjadi Ketua Askab.
Dimana saat Bupati Sikka menjadi Ketua Askab, Persami Maumere pernah lolos delapan besar ketika berlaga di Manggarai Barat dan menjadi juara ketika berlaga di Sikka pada tahun 2015 silam.
Baca Juga:
Tampil Heroik, Perserond Rote Ndao Pulangkan Persami Maumere
Menariknya, capaian tersebut didapatkan Persami ketika Bupati Sikka Robi Idong menjabat sebagai Camat Nelle.
Cherry Newar telah memberikan capaian yang sama ketika berlaga di Lembata tahun lalu dimana Persami Maumere berhasil lolos hingga babak delapan besar.
Kali ini, dengan menjadi Ketua Askab dan menjabat sebagai Camat Alok, Cherry Newar pun berharap agar bisa menjadi juara di Rote Ndao nanti, sehingga bisa menyamai capaian Bupati Sikka, Robi Idong ketika masih menjadi Ketua Askab.