Pada kesempatan tersebut, Danrem juga meminta kepada seluruh personil Kodim 1603/Sikka untuk memanfaatkan keindahan dan kekayaan yang dimiliki di negeri ini.
“Ini negeri yang indah, ini negeri yang kaya, ini negeri yang luar biasa. Terkadang kita semua tidak sanggup melihat keindahan yang Tuhanmu titipkan, yang Tuhanmu berikan disekitarmu, karena kita sibuk dengan urusan hati dan pikiran kita,” pungkas Brigjen Iman Budiman.
Baca Juga:
Setyo Budiyanto Terpilih sebagai Ketua KPK: OTT Tetap Senjata Utama
“Apa yang menyebabkan anda berada disini dalam pakaian itu sebetulnya pilihan kita sendiri. Kalau kita memilih untuk menjadi Ibu Persit, memilih menjadi pendekar NKRI, mengucapkannya tidak pakai janji namun pakai sumpah,” tandas Danrem menambahkan.
Kepada prajurit Kodim 1603/Sikka, Danrem 161/Wira Sakti ini berpesan untuk tetap mengabdikan dirinya sebagai prajurit TNI AD tanpa pamrih dengan memberikan seluruh dirinya bagi keutuhan NKRI.
“Saya ingin anda mendalami bahwa anda telah mengucapkan sebuah sumpah yang anda sampaikan kepada rajamu, pada sultanmu untuk melindungi Negara Kesatuan Republik Indonesia ini dalam bentuk sumpah kesatrianmu,” pinta Brigjen Iman Budiman.
Baca Juga:
Dukung Program TJSL, PT Pelindo Maumere Tanam 1000 Pohon
Dalam kesempatan ini juga, Danrem 161/Wira Sakti, Brigjen Iman Budiman banyak memberikan motivasi untuk menjadi prajurit Kodim 1603/Sikka yang memiliki integritas serta ketangguhan dalam melaksanakan tugas yang telah dipercayakan negara. [frs]