Kangkung adalah tanaman kaya gizi yang hanya memerlukan waktu 4 – 6 minggu untuk panen. Jika tak ada lahan luas untuk menanam kangkung, Anda bisa mempertimbangkan untuk menggunakan baskom sebagai media tanam. Berikut ini hal-hal yang perlu dipersiapkan sebelum melakukan budidaya tanaman kangkung.
Bibit kangkung hidroponik.
Zat Pengatur Tumbuh (ZPT).
Plastik berbentuk saringan.
Baskom seukuran plastik.
Baca Juga:
Gaspol Pertanian Berkelanjutan, Petrokimia Gresik Kerahkan 100 Drone
5. Budidaya Tanaman Bawang Merah
Budidaya tanaman bawang merah bisa dilakukan dengan menyediakan media polybag, tanah, bawang merah, serta pupuk. Budidaya tanaman bawang merah cocok untuk para pemula karena cara penanamannya yang mudah. Berikut ini hal yang perlu Anda perhatikan saat melakukan budidaya bawang merah.
Waktu penyiraman pada pagi atau sore hari.
Letakkan tanaman di tempat yang terkena sinar matahari.
Pastikan tanaman tidak terkena air hujan.
Baca Juga:
Trik Ampuh Kendalikan Ulat Daun pada Tanaman Kubis
6. Budidaya Tanaman Bayam
Bayam merupakan salah satu jenis sayuran yang populer, terutama untuk dikonsumsi oleh wanita dan anak-anak. Budidaya tanaman bayam bisa dilakukan di rumah dengan lahan yang kecil menggunakan media tanam polybag. Inilah beberapa hal yang perlu disiapkan sebelum menanam bayam:
Polybag.
Pupuk kompos.
Bibit bayam dalam bentuk biji atau setek batang.