Lebih lanjut Arif mengatakan, dengan bekal ilmu yang telah diterima melalui Diklat Terpadu Dasar, Kader ANSOR harus mengaplikasikannya dalam kehidupan sosial kemasyarakatan.
Latihan Baris-Berbaris
Baca Juga:
Paskibraka Sumedang Ikuti Pusdiklat di Islamic Center Sambut HUT ke-79 RI
"Ingat, ilmu yang telah diterima, harus diejahwantahkan dalam ruang lingkup kehidupan kita. Bumikan ajaran ASWAJA; ke-Islaman dan ke-Bangsaan secara ramah dan humanis kepada warga masyarakat di Kabupaten Sika. Dengan demikian, Kader Ansor tetap bergerak seperti matahari yang sinarnya memberi manfaat bagi seluruh makhluk, " pinta dia.
Untuk diketahui, kegiatan Diklat Terpadu Dasar Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Sikka ini akan berlangsung selama 3 hari, dengan Materi; ke-Aswajaan, ke-NUan ke-Bangsaan, ke-Ansoran, ke-Banseran dan Pelatihan Baris-Berbaris, yang dilaksanakan di Sekretariat Pengurus Cabang Nahdatul Ulama Kabupaten Sikka. [frs]