NTT.WahanaNews.co-Sikka| PS Nangahure lagi-lagi menunjukkan keperkasaannya sebagai raja adu pinalti.
Kali ini, salah satu tim mantan finalis yang dibikin tumbang. Metro Muda menjadi korban keberingasan tim yang bermarkas di Nangahure itu. Lewat drama adu pinalti, PS Nangahure benar-benar menggila dengan melibas Metro Muda 4-0.
Baca Juga:
Lolos Semifinal, Metro Muda dan Schalke Cetak Rekor
Bertanding di laga perdana babak semifinal, PS Nangahure terlebih dahulu unggul ketika memasuki babak kedua. Metro Muda pun sempat menyamakan kedudukan dan berbalik unggul lewat kaki pemain bernomor punggung 50, Desmon.
Bermodalkan semangat juang, PS Nangahure akhirnya mampu menyamakan kedudukan melalui tendangan bebas langsung Doni (7) dari sudut kanan gawang Metro Muda. Kedudukan imbang 2-2 ini bertahan hingga babak tambahan waktu 2x8 menit.
Pertandingan akhirnya harus dilanjutkan dengan drama adu pinalti. Disinilah, PS Nangahure kembali menunjukkan tajinya sebagai raja adu pinalti. Tak ada satu pun penendang dari PS Nangahure yang gagal. Sementara 3 orang eksekutor Metro Muda semuanya gagal, sehingga membawa PS Nangahure unggul 4-0 dan menjadikan skor akhir 6-2 untuk kemenangan PS Nangahure.
Baca Juga:
Rebut Tiket Semfinal, 8 Tim Adu Kekuatan, Satu Tiket Sudah Milik Metro Muda, Siapa Bakal Nyusul..?
Kemenangan lewat drama.adu pinalti ini, sukses menghantarkan tim berjuluk The Rusher itu lolos ke partai puncak dengan merebut 1 tiket final. Sementara Metro Muda harus mengubur mimpi mereka melaju ke babak Final.
Sebelumnya, PS Nangahure juga menang adu pinalti ketika berhadapan dengan Amphibi Waipare dan Amop Paga. Amphibi Waipare tumbang di babak 16 besar, sementara Amop Paga kandas di babak 8 besar.
PS Nangahure menjadi salah satu tim yang benar-benar ditakuti dalam turnamen sepak bola U-22 Askab PSSI Sikka tahun 2024 ini.