Masih begitu banyak yang dikerjakan dalam urusan kesehatan sehingga Robi Idong sempat menerima penghargaan dari tingkat nasional dan Provinsi sebagai Kabupaten dengan UHC mencapai lebih dari 98%.
Baca Juga:
Tak Disangka, Robi Idong Mampu Dongkrak IPM Kabupaten Sikka Jadi Terbaik Kedua di NTT
Urusan Ketenagakerjaan
Pemerintah memberikan jaminan ketenagakerjaan bagi masyarakat pekerja rentan kecelakaan kerja seperti : petani ladang, petani Moke dan tukang ojek, sopir dan lain-lain. Ini menunjukkan Negara hadir untuk memberikan perlindungan sosial bagi masyarakat. Pemerintah juga telah memberikan iuran BPJS Ketenagakerjaan bagi 2.480 pekerja rentan kecelakaan kerja di Kabupaten Sikka, yang mendapatkan perlindungan sosial ketenagakerjaan diantaranya, Petani Moke, Sopir, Tukang Ojek dan Tukang Bangunan. Hanya Robi Idong memberikan jaminan ketenagakerjaan, seluruh perangkat Desa di 181 Desa yang tersebar di 21 Kecamatan memiliki BPJS Ketenagakerjaan
Baca Juga:
Jawab Penantian Panjang, Robi Idong Bangun Jalan Pemana-Gunung Sari, Warga Sebut Sosok Pemimpin Hebat
Urusan Infrastruktur Jalan
Dalam masa pemerintahan dari Bupati Sikka pertama sampai Bupati Sikka yang ke-9 ruas jalan yang dibangun tercatat panjang jalan yang telah dikerjakan mencapai kurang lebih 400 km. Namun di masa Pemerintahan Bupati Sikka Robi Idong, meskipun memimpin dengan Pandemi COVID-19 yang mewajibkan seluruh anggaran direfocusing untuk penanganan dan pencegahan COVID-19 namun Bupati Sikka yang hebat ini mampu membangun jalan sepanjang 200 Km.
Bayangkan di Pulau Pemana ia berani bangun jalan begitu mulus dengan menggunakan paving block. Jalan Pemana menuju Gunung Sari.