Hingga akhirnya, Nirwana 04 mendapatkan peluang pada menit ke 25. Bola menerima bola umpan Antonius Kaey dari sisi kanan, Yohanes Baghi yang berada dalam posisi tak terkawan langsung menyundul bola ke arah gawang. Nirwana unggul 1-0 hingga babak pertama usai.
Baca Juga:
DPRD, STIPER FB dan Karunia Junior & Crew Beri Bonus ke PSN Ngada Usai Lolos Final ETMC
Memasuki babak kedua, Nirwana 04 mulai merubah pola permainannya dengan memperagakan sistem bertahan, sehingga membuat PSN Ngada leluasa memainkan bola.
Alhasil, Yoris Nono berhasil menyamakan kedudukan lewat golnya di menit ke 17 babak kedua.
Setelah mencetak gol penyeimbang, PSN Ngada masih mendominasi permainan. Tekanan demi tekanan terus mereka lakukan dan banyak menghasilkan sejumlah peluang.
Baca Juga:
Pemda dan DPRD Ngada Setujui Anggaran Rp 200 Juta, Dukung PSN Berlaga di ETMC XXXIV Ende
Namun sigapnya penjaga gawang serta kokohnya pertahanan Nirwana 04 membuta sejumlah peluang PSN Ngada terbuang sia-sia. Skor 1-1 ini bertahan hingga wasit meniup pluit panjang pertanda berakhirnya pertandingan. [frs]