“Kami menilai dari berbagai sudut pandang agar hasilnya betul-betul komprehensif, terukur, dan dapat dipertanggungjawabkan. Tujuan akhirnya adalah menghadirkan pemimpin birokrasi yang visioner, memiliki integritas tinggi, dan mampu membawa Kabupaten Ngada menuju tata kelola pemerintahan yang lebih maju.” pungkasnya.
Dari 5 kandidat yang mengikuti tahapan seleksi ini lanjut Hans, 3 (tiga) peringkat teratas akan diusulkan ke Provinsi selanjutnya diteruskan ke BKN untuk dinilai siapa yang bakal lolos dan terpilih menjabat sebagai Sekteraris Daerah, tutup dia.
Baca Juga:
Wabup: Seleksi Jabatan Sekda Dilaksanakan Secara Profesional dan Transparan
Lima kandidat yang tengah menjalani tahapan seleksi untuk menduduki jabatan Sekda Ngada tersebut adalah; Yohanes C. Watu Ngebu (Penjabat Sekda Ngada); Gerardus Reo (Kepala Dinas DUKCAPIL Ngada); Philip Botha (Kepala DPMD Ngada); Emanuel Kora (Kalak BPBD Ngada) dan Kornelis Ruba (Kepala Inspektorat Ngada). [frs]