Ketika hendak berteriak, Rian langsung mengancam MVM sambil memegang sebilah pisau ditangannya dengan mengatakan jangan coba-coba menyampaikan kepada orangtua atau siapapun, karena jika diketahui orang lain maka Rian mengancam akan membunuh MVM.
Tak berhenti disitu, seminggu kemudian tepatnya pada tanggal 10 Agustus 2023, Rian lagi-lagi mengulangi aksinya yang kedua diruang yang sama. Modusnya pun sama.
Baca Juga:
Anak di Bawah Umur di Gorontalo Dicabuli Bergilir, 20 Pelaku Ditangkap
“ Pada tanggal 10 Agustus 2023, Rian dan istrinya pergi lagi ke Waelengga entah ada acara apa. Lagi-lagi mereka menelpon kami meminta MVM untuk menjaga kedua anak mereka lagi. Sebagai kakak adik kami pun meminta MVM untuk menjaga kedua anak mereka yang juga adalah adik-adik dari MVM. Tetapi kami lihat MVM juga agak berat mau pergi kesana, namun kami paksa terus karena kami sendiri belum tau kalau MVM sudah seperti itu dengan Rian. MVM pun pergi kesana lagi,” ujar Agustina.
Selaku ibu kandung, Agustina mengakui bahwa kejadian yang pertama itu belum diketahuinya karena MVM tidak pernah menceritakan kepada dirinya. Hal ini cukup beralasan karena MVM sudah diancam Rian terlebih dahulu, tandasnya.
Kali ini sebut Agustina, MVM juga membawa serta seorang adiknya ke rumah Rian. Lagi-lagi MVM bersama adik-adiknya itu tidur di ruang tamu sambil menunggu Rian dan istrinya kembali dari Waelengga.
Baca Juga:
Saat AKBP Bintoro Usut Pembunuhan Anak, Kapolres Jaksel Merasa Janggal Kasus Mandek
Sekitar pukul 00.30 wita, Rian dan istrinya tiba dirumah. Rian lagi-lagi melakukan hal yang sama kepada MVM, namun perbuatan Rian kepada MVM itu dilihat oleh istrinya dan langsung ditegur. “ Rian kau buat apa,” tegur istri Rian.
Saat itu MVM sempat mendengar bunyi tamparan entah dari mana datangnya, karena saat itu lampu di ruang tamu dalam keadaan mati. Diduga bunyi tamparan itu dilakukan oleh Rian kepada istrinya atau istrinya kepada Rian. Tamparan itu terjadi juga diduga karena perbuatan Rian kepada MVM sudah diketahui istrinya.
Usai bunyi tamparan itu, MVM melihat istri Rian sempat lari keluar, namun tak mengetahui kemana larinya. Saat istrinya lari, lagi-lagi Rian melancarkan napsu bejatnya kepada MVM dan MVM hanya terdiam karena sudah diancam sebelumnya.