NTT.WahanaNews.co-Sikka| Kapolres Sikka, AKBP Hardi Dinata pimpin apel gelar pasukan pengamanan Pemilukada 2024 di Kabupaten Sikka, Sabtu (24/8/2024).
Dalam amanatnya, Hardi Dinata menekankan 4 hal penting yang akan dijadikan pedoman untuk dilaksanakan oleh semua personil pengamanan pemilukada.
Baca Juga:
Kemendagri Pantau Kesiapan Penyelenggaraan Pilkada Serentak di Provinsi Papua Selatan
"Sebelum menutup amanat ini, saya akan menyampaikan beberapa penekanan untuk dipedomani dan dilaksanakan," ungkap Hardi.
Pertama, pahami, kuasai, dan kerjakan dengan sungguh-sungguh sesuai dengan prosedur apa yang menjadi tugas dalam pengamanan Pemilukada tahun 2024.
Baca Juga:
Rapat Pleno Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) Tingkat Distrik Bergulir
Kedua, galang dan bina seluruh potensi masyarakat, agar mau memberikan informasi tentang hal-hal yang berkaitan dengan gangguan Kamtibmas dan turut aktif berpartisipasi menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif.
Ketiga, siapkan fisik dan mental yang prima serta jaga kekompakan antar sesama unsur pengamanan termasuk dengan Penyelenggara Pemilukada.
Keempat, bertindak jujur, adil dan netral dalam bertugas.