WahanaNews-Labuanbajo | Labuan Bajo, Ibu Kota Kabupaten Manggarai Barat tentu tidak asing lagi semua orang terutama wisatawan.
Sebab Kota Labuan Bajo saat ini telah ditetapkan menjadi Destinasi Wisata Super Premium.
Baca Juga:
Destinasi Hits Terbaru Indonesia, 5.000 Wisatawan Serbu IKN Setiap Hari
Sehingga banyak wisatawan domestik apalagi mancanegara yang kini berkunjung ke Labuan Bajo dan melihat keindahan di Labuan Bajo.
Nah, jika anda berkunjung ke Labuan Bajo jangan lupa berkunjung ke beberapa destinasi wisata lainnya di Manggarai Barat (Mabar).
Berikut ini kami rekomendasikan beberapa destinasi wisata di Mabar yang unik dan menarik.
Baca Juga:
Netanyahu Tawarkan Rp79 Miliar untuk Bebaskan Satu Sandera di Gaza
1.Pulau Komodo
Pulau Komodo merupakan pulau yang terletak di kawasan Taman Nasional Komodo (TNK) Kabupaten Manggarai Barat.
Pulau Komodo merupakan tempat komodo hidup, jumlah Komodo yang hidup pada saat ini mencapai 2500 ekor.