Dukungan itu diungkap Frans Keri Tukan dan Yohanes Kowa Kromen dalam sesi dialog dengan Mekeng.
“Sebenarnya sudah lama saya ingin bertemu dengan Pak Mekeng. Karena itu ketika mendengar ada kunjungan Pak Mekeng di Waibalun, saya ingin hadir,” kata Frans Keri Tukan, pensiunan guru SMP di Larantuka.
Baca Juga:
Jelang Idul Adha, Melchias Markus Mekeng Serahkan 15 Ekor Sapi Kurban Bagi Umat Muslim di Sikka
Frans Keri yang memilih jadi petani di masa pensiunnya memberi apresiasi atas bantuan JUT di Waibalun.
“Kebetulan kebun saya itu di pinggir JUT, sehingga membantu sekali untuk kami para petani. Kalau bisa JUT yang sudah ada ditingkatkan sehingga menjadi lebih baik lagi. Kami siap mendukung Pak Mekeng ke DPR RI lagi,” kata Frans Keri.
Dukungan sama juga diungkap Yohanes Kowa Kromen. “Kami orang Waibalun itu kalau A bilang A, B bilang B. Kalau sudah cocok dengan hati, kami tidak akan lari lagi,” kata Kowa Kromen.
Baca Juga:
Dukung Pertumbuhan Ekonomi, Melchi Mekeng Bantu Banana Boat dan Kontainer UMKM Bagi Warga Balela, Larantuka
Pada pileg sebelumnya, Kowa Kromen memasang baliho besar Melchias Mekeng di atas rumahnya sebagai tanda kuatnya dukungan kepada Mekeng dan Golkar.
Sementara Ketua DPD II Golkar Flores Timur, Yosep Sani Betan, mengungkapkan dari Pileg ke Pileg, Mekeng selalu mendulang suara paling banyak di Waibalun.
“Suara Pak Mekeng di Waibalun itu sekitar 70 persen. Pak Mekeng juga sudah membantu banyak sekali untuk Waibalun, juga Flores Timur pada umumnya,” kata Nani Betan.