Bahkan lanjut Viktor Nekur, mereka itulah yang diduga turut menyiapkan peralatan seperti, selang dan juga balsem yang dipakai untuk menyiksa Andre sembari berharap agar semuanya bisa terungkap apa motif dibalik semuanya itu, hingga korban harus menderita fisik, mental yang terlalu berat.
Lebih lanjut, ketika ditanya apakah peristiwa penganiayaan tersebut sudah direncanakan terlebih dahulu Viktor menyatakan bahwa itu nanti di kepolisian.
Baca Juga:
Korban Penganiayaan Di KM 19 Di Depan Masjid AT Taqwa Kondisi kritis
Namun menurut dia, jika mengikuti dari alurnya ketika terjadi penganiayaan berat atau penyiksaan berat di rumahnya Petrus Dei ini, ternyata semua sudah disiapkan seperti sebut Viktor, selang yang sudah terpotong untuk mencambuk di punggung dan balsem yang juga sudah disiapkan dalam keadaan utuh.
Dikatakan Viktor, hal-hal inilah yang bagi dirinya melihat bahwa bolehlah sebagai manusia pasti punya tingkat kekeliruan namun jangan sampai kebablasan seperti itu. Kita tidak punya peri kemanusiaan memperhitungkan atau melihat tingkatan pengajaran atau pembinaan, tutur Viktor mengingatkan. [frs]