Selain santunan, Kemensos menyerahkan bantuan penanganan bencana alam berupa bantuan logistik senilai Rp 249,6 juta.
Sementara untuk bantuan ATENSI diserahkan kepada 18 orang dengan rincian 9 anak yang memerlukan perlindungan khusus (AMPK), 4 penyandang disabilitas, dan 5 orang lansia. Para penerima bantuan berasal dari Kecamatan Alok, Alok Timur, Nita, dan Magepanda;
Baca Juga:
Kemensos RI Salurkan Bantuan ke Korban Banjir Bandang di Samosir
Bantuan yang diberikan berupa pemenuhan hidup layak seperti peralatan sekolah, penambahan nutrisi dan sembako; alat bantu berupa tongkat kaki empat untuk 4 lansia dan kursi roda multi guna untuk 1 orang penyandang disabilitas; bantuan kewirausahaan berupa ternak babi untuk dua orang (lansia dan disabilitas); dan bantuan kewirausahaan berupa motor roda tiga dan paket usaha untuk 1 orang disabilitas. Total bantuan yang diserahkan senilai Rp 126,1 juta. [frs]