WahanaNews-NTT | Bupati Sikka, Fransiskus Roberto Diogo memastikan akan melantik Direktur Perumda Wairpuan dalam waktu 14 hari usai pengumuman oleh Panitia Seleksi (Pansel).
"Kemarin saya sempat tanya, kapan jadwalnya tetapi disampaikan bahwa sesuai ketentuan, pelantikan akan dilaksanakan setelah pengumuman resmi oleh Pansel. Kalau yang saya sampaikan beberapa waktu lalu itu adalah hasil Uji Kelayakan dan Kepatutan. Itu dilakukan demi transparansi," ujar Bupati yang akrab disapa Robi Idong, Rabu (02/11/22) di Maumere.
Baca Juga:
10 Nama Calon Pimpinan dan Dewas KPK Segera Diumumkan Pansel
Robi menegaskan bahwa dirinya tetap akan melantik Direktur Perumda Wairpuan berdasarkan nilai tertinggi saat seleksi meski salah satu diantaranya adalah Tim Sukses Paket Robi Idong - Romanus Woga (ROMA).
Jika dalam seleksi nilai yang diperoleh masih dibawah yang lain, maka tetap mengikuti aturan, namun jika dipaksakan melantik hanya karena tim sukses maka itu akan dinilai KKN, sebut Robi Idong.
"Yang ikut seleksi salah satunya saudara Lamber Purek, Tim Sukses ROMA. Masa saya lantik dia (Lamber Purek-Red) urutan kedua. Karena dia tim sukses, walaupun dia kalah, tapi saya lantik. Nanti orang bilang ini KKN. Tidak boleh lah," tegas Robi.
Baca Juga:
Pansel KPK Sebut Seleksi Capim Berlangsung Ketat
Sebagai pejabat negara, Robi Idong mengingatkan agar selalu bersikap adil dan menjadi pemimpin yang berani dan selalu berjiwa besar.
"Kita tetap melantik sesuai dengan nilai tertinggi. Tidak bisa dipaksakan untuk lantik yang lain karena dia adalah tim sukses ROMA. Jadi kita tetap mengikuti aturan yakni melantik Direktur Perumda Wairpuan dengan nilai tertinggi,” tutup Bupati Robi Idong. [frs]