Sementara itu, Kabid Litbang, Fransiskus Suryanto Nara Bata ST.,M.Sc yang turut hadir dalam kegiatan mendampingi Kepala Bapelitbang Sikka, mengatakan penandatanganan PKS tersebut adalah kelanjutan dari MoU antara Pemerintah Kabupaten Sikka dengan Universitas Nusa Nipa yang ditandatangani Bupati Sikka dan Rektor Unipa pada tanggal 22 Agustus 2022.
Menurut pria yang akrab disapa Yanto Nara Bata ini, tahapan kegiatan yang dilakukan dalam survey indeks dimaksud adalah Tahapan Persiapan, Analisa Data, Penyusunan Laporan Akhir, Focus Disscusion Group dan Penyerahan Hasil Pekerjaan.
Baca Juga:
Wisudakan 583 Mahasiswa, Geri Gobang: Sinergi dan Keberlanjutan adalah Conditio Sine Qua Non Bagi Masa Depan Universitas Nusa Nipa
Output dari penyusunan indeks dimaksud adalah Dokumen Indeks Kebahagiaan Kabupaten Sikka Tahun 2022, Dokumen Indeks Kualitas Layanan Insfrastruktur Kabupaten Sikka Tahun 2022, Dokumen Indeks Kepuasan Masyarakat Kabupaten Sikka Tahun 2022, Rekomendasi berdasarkan Hasil Kajian dan Executif Summary, tutup Frans Bata. [frs]