Baca Juga:
Polres Rohil Bhakti Sosial Kirim Pompa Air ke Pondok Pesantren Tahfiz
WahanaNews-NTT | Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Maumere menggelar berbagai kegiatan perlombaan dalam rangka menyambut HUT RI ke-78 tahun 2023.
Gegap gempita menyambut HUT RI ini terselenggara berkat kolaborasi antara Prajurit Lanal Maumere bersama warga masyarakat sekitar Mako Lanal Maumere di Nangahure Lembah dengan mengadakan perlombaan dari tiap-tiap RT/RW dan siswa sekolah setempat, Minggu (06/08/2023).
Dalam sambutan pembukaanya, Pasprogar Lanal Maumere Mayor Laut (T) Nono Sumarno mengapresiasi keterlibatan beberapa pihak yang berkolaborasi dalam memeriahkan acara perlombaan yang digelar dalam menyongsong hari kemerdekaan Indonesia.
Baca Juga:
41 Keluarga Kurang Mampu Dapat Kado Sambungan Listrik Gratis Melalui Program Light Up The Dream di HUT RI Ke-78
“Selamat melaksanakan perlombaan, tetap jaga kekompakan, sportivitas dan utamakan keselamatan, karena kegiatan ini dari masyarakat untuk masyarakat dengan dukungan penuh dari keluarga besar Lanal Maumere,” kata Sumarno dalam sambutannya mewakili Kolonel Laut (P) Ady Dharmawan, S.I.P., P.S.C.,
Suasana Upacara Pembukaan. Foto: Humas Lanal Maumere.
Lebih lanjut kata Sumarno menjelaskan, upacara pembukaan kegiatan perlombaan dan pertandingan tingkat Kelurahan Wuring ini terselenggara atas kerjasama antara Lanal Maumere, RT, RW, PAUD, TK, SD, SMP, SMA dan pihak kecamatan yang dimana dipimpin oleh Camat Alok Barat, Don Laurenzo Da Silva.
Lanjut Sumarno menyebutkan, perlombaan yang akan diadakan sejak 6 Agustus sampai 13 Agustus 2023 ini diantaranya, Bola Voli, Pelatihan Baris Berbaris (PBB) ibu-ibu, Joget balon dan pecahkan balon, Sepak bola dangdut ibu-ibu, panjat pinang, makan kerupuk, balap karung serta tarik tambang dan lain-lain untuk kategori anak anak.
Turut hadir dalam acara pembukaan tersebut, Pasops Lanal Maumere, Mayor Laut (P) Jafar, Dansub Unit Intel Lanal Maumere, Letda Laut (P) Ardianto, Pgs. Dansatma Lanal Maumere, Letda Mar M. Hasan, Pgs. Pasminlog Lanal Maumere, Letda Laut (P) E. Soter, Lurah Wuring, Prajurit Lanal Maumere, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat Kelurahan Wuring serta Warga Kelurahan Wuring. [frs]