Setelah jeda, Persami Maumere mulai bangkit dan menguasai jalannya pertandingan. Tim besutan H. Sukron ini terus menggempur petahanan Perserond untuk mengejar ketinggalan sekedar menyamakan kedudukan atau bahkan memenangkan laga hidup mati ini.
Hasilnya, pada menit ke 67, Persami Maumere berhasil menambah gol pada menit ke-47 lewat sundulan Jainal Muhamad (27), sehingg membuat skor berubah menjadj 3-2.
Baca Juga:
Meski Dihuni 3 Tim, Persaingan Group G Lolos ke Babak 16 Besar Lebih Seru
Gol ini nampaknya menjadi spirit untuk Laskar Nian Sikka. Permainan Rahman Abubakar cs semakin menggila. Gempuran demi gempuran ke jantung pertahanan Perserind terus mereka lakukan dan bahkan menciptakan beberapa peluang.
Namun karena solidnya pertahanan Laskar Bumi Ita Esa Perserond Rote Ndao, sejumlah peluang yang didapatkan tersebut berhasil dipatahkan.
Sebaliknya Perserond praktis hanya bermain bertahan usai unggul dengan skor 3-2. Mereka lebih fokus untuk bertahan demi mengamankan skor yang ada, sehingga banyak trik yang dilakukan demi memperlambat waktu pertandingan.
Baca Juga:
Mainkan 39 Pertandingan, 86 Gol Tercipta di Babak Penyisihan Group ETMC
Hingga akhir pertandingan, kedua tim tak lagi mampu mencetak gol. Skor 3-2 ini bertahan hingga wasit meniup pluit panjang.
Dengan kemenangan ini, Perserond Rote Ndao berhasil membalaskan dendamnya, setelah di laga penyisihan group tumbang dari Persami dengan skor 3-0.
Kemenangan ini juga membuat Perserond Rote Ndao lolos ke babak Perempat Final (8 besar). Di babak ini, Perserond Rote Ndao akan menjajal kekuatan Pesim Manggarai yang juga sudah lolos setelah mengandaskan Persap Alor dengan skor 2-0. [frs]