Alhasil pada menit ke-65, Jainal Syukur mampu menyamakan kedudukan lewat tendangan bebas langsung ke gawang PSKN Kefamenanu dan merubah kedudukan 1-1. Hasil ini sekaligus mengakhiri laga kedua tim ini.
Hasil imbang ini membuat BMU Alor tetap mempertahankan posisinya sebagai runner up sementara grup B dengan poin 4 dan memastikan timnya lolos ke babak 16 besar.
Baca Juga:
Meski Dihuni 3 Tim, Persaingan Group G Lolos ke Babak 16 Besar Lebih Seru
Sementara bagi PSKN Kefamenanu hasil ini tak mampu membawa mereka menuju fase 16 besar. Mereka hanya bisa mengumpulkan 3 poin dari tiga kali seri. Praktis, PSKN Kefamenanu harus pulang terlebih dahulu menyusul Persena dan Persamba.
Dari tiga pertandingan yang dilakoni, BMU Alor menang 1 kali, kalah 1 kali dan seri 1 kali. Gol memasukan 6, gol kemasukkan 5 dengan selisih gol 1. [frs]