WahanaNews-NTT | PSM Magepanda dibuat tak berdaya saat menghadapi Schalke FC di babak 16 besar turnamen Sepakbola Dewi Sartika Cup di Stadion Gelora Samador, Jumat (13/01/2023).
Pertandingan yang dipimpin wasit utama, Gustaf Romeo dan dibantu asisten wasit Agus Betu dan Faisal Kelen ini berlangsung seru.
Baca Juga:
Babak 16 Besar, Buteng vs Imada: Mimpi Laskar Hoga Ngada Samakan Rekor Schalke dan PS Nangahure
Diunggulkan dalam pertandingan ini, wajar saja jika Schalke FC lebih pada Ball Possesion. Anak-anak Magepanda pun dibuat kerepotan dalam membangun serangan di menit-menit awal pertandingan.
Alhasil, pada menit ke-21, Vinsensius S. Koten (11) berhasil mencetak gol pertama bagi Schalke FC setelah memanfaatkan kemelut didepan gawang PS Magepanda. Schalke pun unggul 1-0.
Wasit yang memimpin pertandingan Gustaf Romeo berjabatan tangan usai melakukan TOS dengan kapten kedua Tim. (Foto: Frans Dhena).
Baca Juga:
Amphibi Waipare vs PS Nangahure: Laga Pembuktian The Rusher Kandaskan Mimpi Laskar Kuning
Meski sudah unggul 1-0, tidak membuat semangat anak-anak Schalke kendor. Mereka terus menggempur pertahanan PS Magepanda hingga berhasil menciptakan gol kedua. Gol ini dicetak oleh A. Febriyanto melalui melalui titik putih dalam waktu 3 menit usai gol pertama diciptakan. Schalke kembali unggul 2-0. Skor ini bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, pertandingan baru memasuki menit ke-14, Schalke lagi-lagi membuat anak-anak PS Magepanda "tak berdaya" setelah A. Asutriyono mencetak gol ketiga bagi Schalke FC.